Bukan Titel yang Menentukan Kesuksesan Seseorang, Tetapi Sikap Mentalnya..
Setiap keputusan,selalu mengandung resiko. Namun resiko harus diambil setelah pertimbangan yang matang. Karena yang paling menyedihkan dalam hidup ini,bukanlah orang gagal ,melainkan orang yang tidak berani mengambil keputusan.
Kegagalan bukanlah berarti segala sesuatunya sudah berakhir. Inilah kunci yang perlu dipahami: Bila kita tidak siap untuk menerima kegagalan,berarti kita sudah memastikan tidak pernah meraih kesuksesan. Karena kegagalan adalah bagian dari kesuksesan itu sendiri. Mustahil orang bisa langsung sukses tanpa pernah gagal. Dalam kalimat lain, dapat dikatakan bahwa kegagalan demi kegagalan adalah anak tangga menuju gerbang sukses.
Bila diibaratkan Kehidupan adalah sebuah kapal,maka kita adalah Nakhodanya
Pepatah China mengatakan:” Ribuan Lie perjalanan yang kelak akan ditempuh,selalu diawali dengan langkah pertama, Sejauh apapun kita ingin berjalan,selalu harus diawali dengan langkah pertama. Tanpa itu,kita tidak pernah akan pernah sampai kemanapun.
Begitu juga bila kita ingin mengubah nasib,kita ingin meraih sukses, kita ingin mewujudkan semua impian kita,menjadi suatu kenyataan, tapi kita tidak pernah melangkah ,maka semuanya akan menjadi sebuah harapan kosong. Ibarat membangun rumah diatas kertas.Berpikir itu baik,karena pikir itu pelita hati. Tetapi orang yang telalu banyak berpikir dan pertimbangan,biasanya tidak melakukan apapun didalam hidupnya. Maka tidak heran,bila banyak sarjana menganggur,karena terlalu banyak berteori,tapi tidak memiliki keberanian untuk bertindak.
Tutorial Cara Memulai Proses Pendaftaran MMM Indonesia,
Sebuah perahu yang berlayar di samudra harus siap untuk menghadapi badai dan gelombang, tapi untuk bisa sampai ketempat tujuannya,resiko itu harus diambil. Perahu yang aman dari resiko adalah yang ditambatkan di demarga,tetapi semua orang normal pasti tahu,bahwa bukan untuk itu perahu dibuat.
“Hari ini Anda Membantu...Bulan Depan Anda Dibantu...”
POWERFULLPHP (People Help People) ADALAH SALAH SATU PRAKTEK NYATA DARI THE POWER OF GIVING
Semua perubahan diawali dengan pikiran.
Setiap perubahan selalu dimulai dari pikiran. Karena pikiran mendahului prilaku kita.
Semua tehnology yang ada didunia ini, selalu diawali dari pikiran. Yang dulunya hanya sebuah impian,sekarang sudah menjadi suatu kenyataan. Kejadian ini akan terus berkelanjutan,selama dunia terkembang. Prinsipnya adalah : manusia itu membatasi dirinya sendiri,sesuai dengan apa yang dapat dijangkau oleh daya pikirnya. Apabila ia percaya ia bisa,maka ia akan mampu meraihnya. Sebaliknya bila seseorang percaya bahwa nasibnya memang harus jadi kuli,maka ia akan jadi kuli seumur hidupnya
Hukum tabur tuai.
Setiap orang menuai apa yang ditaburkannya. Yang tidak pernah menabur,jangan pernah harap akan menuai. Tak seorangpun di dunia ,yang dapat menghindar dari hukum alam ini,yakni setiap orang akan menuai hasil, sesuai apa yang ditaburkannya.
Anda akan menjadi seperti apa yang anda pikirkan. Sebuah ungkapan yang mungkin sudah dianggap kuno,tetapi tetap up to date untuk disimak dan dipraktekkan dalam hidup.
Bila seseorang berpikir bahwa ia akan gagal,maka kegagalan akan jadi miliknya.Sebaliknya bila ia berpikir ia akan sukses,maka kesuksesan akan datang. Bila kita berpikir akan jatuh sakit, maka hal itupun akan terjadi. Kekuatan pikiran akan menghadirkan apa saja yang kita yakini. Karena itu orang yang selalu mengisi hidupnya dengan keluh kesah dan yakin bahwa sakitnya tidak bisa tersembuhkan lagi,maka tidak akan ada lagi yang dapat menyelamatkannya,karena ia sudah memvonis dirinya sendiri.
Jangan lupa,bahwa segala sesuatu yang besar,selalu diawali dengan sesuatu yang kecil. Orang mulai membangun gedung,selalu diawali dengan mendirikan fondasi. Tidak mungkin tiba tiba ada bangunan ,tanpa mengawali dengan fondasi.
Dengan mengubah cara kita berpikir,maka sikap mental kitapun ikut berubah. Perubahan pada sikap mental,baik langsung ataupun tidak ,akan mengubah prilaku kita. Maka hidup kita juga akan berubah. Pilihan ada ditangan kita masing masing. Sesungguhnya Kekuatan Pikiran adalah harta kita yang tak ternilai,yang tidak mungkin dirampas dari diri kita. Orang bisa dipenjarakan phisiknya, namun pikirannya tetap bisa bebas melanglang buana keseluruh dunia.
catatan: Semoga tulisan kecil ini mampu menjadi sumber inspirasi dan motivasi bagi setiap orang yang membacanya.
Mount Saint Thomas, 21 Juni.2014
Tjiptadinata Effendi
- Rencanakanlah apa yang akan anda kerjakan, dan kemudian kerjakanlah sesuai dengan apa yang sudah anda rencanakan.
Bekerja atas dorongan cinta akan terasa senang dan tidak melelahkan
- Cintailah orang yang benar-benar mencintai anda bukan orang
yang benar-benar anda cintai, tetapi bila anda tidak mendapatkan orang
yang benar-benar mencintai anda, berikanlah cintamu setulus-tulusnya
tanpa mengharapkan balasan darinya, maka anda akan mendapatkan seseorang
yang akan benar-benar mencintai anda.